Surat untuk Kwee Ing Hok (2)

Surat lama berikut saya beli secara online dari penjual barang antik.
Saya belum meminta izin kepada orang-orang yang tercantum di surat ini.
Semoga beliau-beliau atau keluarga, saat membaca post ini, mengizinkan ??????

Silvia Galikano

===

Surat dari Koo Ay Tung di Yogyakarta untuk Kwee Ing Hok di Parakan
Kepada Yth Temanku Kwee Ing Hok, Djl. Raja 85, Parakan (Kedu). (Foto Silvia Galikano, 2017)

Kepada Yth.

Temanku: Kwee Ing Hok.

Djl: Raja No 85

Parakan (Kedu)

Surat dari Koo Aij Tung di Yogyakarta untuk Kwee Ing Hok di Parakan
Dari Koo Aij Tung, Djl. Margomulyo 85, Yogjakarta. (Foto Silvia Galikano, 2017)

Dari: Koo Aij Tung

Djl: Margomuljo 85

Yogyakarta

***

Surat dari Koo Aij Tung di Yogyakarta untuk Kwee Ing Hok di Parakan
Surat dari Koo Aij Tung di Yogyakarta untuk Kwee Ing Hok di Parakan, 1962. (Foto: Silvia Galikano, 2017)

Baca juga Mega-Mega di Pokok Beringin

Yogjakarta, 2 – 2 – 62

Temanku: Ing Hok yang baik budi.

Bersama ini surat saya kabarkan bahwa surat beserta kartunya telah saya terima dengan senang hati.

Gien! Mengenai ‘ku akan ke Parakan sekarang ‘ku belum bisa menentukan karena nanti pada tanggal 6 {kedua hari …(karakter Tionghoa)}, adalah hari ulang tahun ayahku, maka inilah yang membikin ku tak dapat pergi, Gien! Ku memang sudah ingin ke Parakan untuk bermain-main, tapi sekarang ada alangan, maka ku harap engkau jangan marah ya Gien! yah. ku duakan mudah-mudahan regu bolah basketmu bisa mendapat hasil yang memuaskan.

Gien! tadi saya ke rumahnya Gay Gwan tapi tak bertemu, maka besok sebelum tanggal 6 ku tentu sampaikan permintakanmu pada Gay Gwan.

Gien! Besok ku diberi tahu hasilnya pertandingan ya.

Nah!  Saya rasa sekian dulu suratku kali ini karena tak ada kabar lagi, besok ku sambung lagi ya Gien! Kalau ada kata-kata yang salah atau tak sopan ku harap engkau suka memaafkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.